Pantai-pantai di Gunung Kidul
Setelah postingan Rute ke Pantai Gunung Kidul Yogyakarta tiba saatnya untuk membahas pantai-pantai nya. Kalo diitung ya pantai dari ujung timur ke barat banyak banget kelesss, jadinya saya cuma cerita beberapa aja ye... Tapi saran saya nih yang juga saran sang mentor mulailah dari pantai paling timur sendiri lalu ke barat, soalnya dari pengalaman yang sudah-sudah banyak bis-bis wisata yang memulai perjalanan dari barat ke timur dan itu macetnya minta ampun. Kalo dari peta pantai paling timur Gunung Kidul yaitu Pantai Sadeng dan pantai paling barat Gunung Kidul yaitu Pantai Parang Endog, karena keterbatasan waktu saran dari mentor yaitu ambil Pantai Jogan sampai ke Pantai Baron, tapi karena rasa penasaran saya yang begitu amat sangat tinggi sekaleee maka saya ambil Pantai Wediombo.
Dari kota Wonosari kearah selatan bertemulah dengan jalanan yang hanya muat 2 mobil ngepres, dan ada cabang jalan yang kalo lurus kearah pantai baron sedangkan kalo ke kiri ke Pantai Wediombo. Masih ingat kan panduan jalan? nah ini harus dipraktekkan sob... Karena mental kita benar-benar diuji disini. Perjalanan ke Pantai Wediombo memang tergolong jauh dan jalan yang dilewati pun aduhai semlohai.
Pantai-pantai di Gunung Kidul
1. Pantai Wediombo
2. Pantai Siung
3. Pantai Jogan
4. Pantai Pok Tunggal
5. Pantai Indriyanti/ Pulang Sawal
6. Pantai Sundak
7. Pantai Krakal
8. Pantai Drini
9. Pantai Sepanjang
10. Pantai Kukup
11. Pantai Baron
Kalo suruh milih mana yang paling keren pantainya? itu jawaban yang subyektif yaaa... Kalo teman perjalanan saya lebih memilih pantai Indriyanti, kalo saya sih lebih memilih Pantai Siung. Akan saya bahas satu persatu ya satu pantai satu postingan tapi ada yang gabung ya, karena informasi yang saya dapatkan hanya berupa gambar saja :D see u...
0 komentar: